![]() |
artis jepang positif covid 19 |
Tsuruno Takeshi, aktor dari Ultraman Dyana dikabarkan ikut terjangkit virus corona ini. Ini berarti Tsuruno Takeshi menyusul beberapa artis di Jepang yang juga ikut terkonfirmasi Covid-19.
Muncul kabar yang tak sedap ini berawal dari sang agensi aktor, Ohta Production, memberikan informasi bahwa Tsuruno Takeshi dikonfirmasi positif Covid-19.
Dijelaskan bahwa pada tanggal 21 Agustus, Tsuruno terkena demam dan membuatnya harus mengecek kondisinya tersebut. Saat pertama kali dicek, hasil keluarnya adalah negatif.
Karena Tsuruno merasakan sakit yang tambah parah, seperti batuk-batuk, akhirnya ia mengeceknya lagi pada tanggal 25 Agustus, dan saat itulah hasilnya adalah Positif Covid-19.
Sang aktor, Tsuruno juga telah mengkonfirmasi hal serupa melalui akun Instagram miliknya. Ia mengatakan kalau pada hasil pertama ia hanya dicurigai terkena masuk angin. Kini ia telah berada di rumah sakit untuk dirawat.
Tsuruno juga telah mengkonfirmasi hal ini melalui twitter jika istri, serta anak-anaknya telah diisolasi dan dites hasilnya adalah negatif.
ご心配をおかけしております。25日再診のCTで肺炎の兆候がみられた為、PCR再検査→陽性→昨日入院に至りました。ヘンテコウィルスの為に人生初の入院…悔しいですが、現在熱はなく咳も止まり元気です。隔離していた家族も全員検査済み(陰性)です。とにかく今は一日も早い退院を目指し療養に励みます https://t.co/WOJgbNiDdj
— つるの剛士 (@takeshi_tsuruno) August 27, 2020
Ini adalah kabar yang tidak baik, mari kita doakan idola kesayangan kita, Tsuruno Takeshi agar cepat sembuh! Untuk kalian semua, jaga kesehatan agar terbebas dari segala penyakit.